17 Agustus 2016

Parkinson, Penyakit Apa Itu?


Parkinson atau paralysis agitans adebuah keadaan menahun pada susunan urat syaraf pusat yang yang terjadi setelah serangan radang otak. Atau bisa juga karena keracunan akibat karbon monoksida.

Pada pasien berusia lanjut jenis paralysis ini bisa saja disebabkan oleh mengerasnya pembuluh nadi yang menuju otak. Ciri-ciri Parkinson yang menyerang usia tua adalah air muka yang tampak seperti merenung dan mata yang tidak berkedip-kedip.

Air liur kadang menetes dari mulut yang sedikit terbuka. Sedangkan kulit tampak seperti berminyak. Berjalan kaki seperti diseret-seret dengan kepala yang sedikit menunduk. Otot-otot juga terlihat seperti kaku dan keras.Tanganb , kepala dan bagian tubuh yang lain gemetar. Tergantung seberapa parah penyakit Parkinson itu.

Perawatan:
Hal terbaik yang bisa dilakukan adalah selalu membuat penderita Parkinson untuk merasa gembira. Buatlah ia agar aktif melakukan sesuatu.

Pijatan-pijatan pada otot-otot yang kaku akan sangat meringankan dan membantu.

Pemberian obat aspirin dapat dilakukan untuk mengurangi rasa nyeri. Jika diperlukan Amphetamin 5 mg pada pagi dan petang dapat juga diberikan. Selain itu obat-obatan yang mengandung Belladona seperti Donnatal dapat juga diberikan untuk mengurangi gemetar dan keluarnya air liur yang berlebihan. Tentu saja sesuai dengan petunjuk dokter.


Latest Post


EmoticonEmoticon